Dampak Negatif Detergen Pada Pasta Gigi

Jadigitu.com ~  Sejak dulu, berbagai penelitian mengenai pasta gigi yang mengandung deterjen telah dilakukan, salah satunya seperti yang tercantum pada Jurnal Kedokteran Gigi Norwegia pada tahun 1989. Disebutkan bahwa, Sodium Lauryl Sulfate (SLS) merupakan salah satu jenis deterjen sintetis yang paling sering digunakan untuk pasta gigi.

SLS berfungsi sebagai bahan pemberi efek berbusa pada pasta gigi, serta mampu melonggarkan perlekatan plak pada gigi sehingga lebih mudah dibersihkan. Namun, pasta gigi yang mengandung deterjen jenis SLS menyebabkan penurunan fungsi pengembalian mineral gigi oleh fluor, sehingga fluor tidak dapat mencegah gigi berlubang secara optimal.

Pada tahun 1996, sebuah Jurnal Kedokteran Gigi Eropa menyebutkan penggunaan SLS sebagai deterjen pada pasta gigi menyebabkan efek samping yang merugikan bagi jaringan lunak di dalam rongga mulut. Penelitian ini menguji 6 pasta gigi dengan jenis dan konsentrasi deterjen yang berbeda-beda, serta 1 pasta gigi yang tidak mengandung deterjen.

Kesimpulan penelitian ini adalah pasta gigi yang mengandung deterjen jenis SLS sering menyebabkan iritasi jaringan lunak mulut, dibandingkan dengan pasta gigi yang mengandung deterjen jenis cocoamidopropyl-betaine (CAPB). Sedangkan pasta gigi yang tidak mengandung deterjen, sama sekali tidak menyebabkan iritasi jaringan lunak pada rongga mulut.

Begitu pula pada Jurnal Penyakit Mulut pada tahun 2012, menyebutkan bahwa pasta gigi yang mengandung deterjen jenis SLS menyebabkan sariawan berulang, serta adanya peningkatan rasa nyeri dibandingkan dengan pasta gigi yang tidak mengandung deterjen jenis SLS.

Saat ini, rata-rata produk pasta gigi yang ada di pasaran mengandung deterjen jenis SLS. Namun kadar SLS-nya jarang disebutkan. Berdasarkan penelitian-penelitian yang telah dilak


Sumber: http://health.kompas.com/read/2013/02/06/10554593/Efek.Negatif.Deterjen.dalam.Pasta.Gigi

SHARE TWEET

{ 0 komentar... Skip ke Kotak Komentar }

Tambahkan Komentar Anda

 
Oh-Gitu © 2012 | Template By Arsip Sehat myfriend: Blog Asalasah | Asalasah.net | BigCendol | egp