Bumbu Dapur Yang Bisa Nurunin Berat Badan

Bumbu Dapur Yang Bisa Nurunin Berat Badan
Olahraga berat dan diet selalu dijadikan senjata untuk menurunkan berat badan. Cara tersebut memang ampuh dan bagus. Namun dibutuhkan kerja keras yang ekstra untuk dapat mencapainya. Padahal ada cara yang lebih mudah dilakukan dan lebih nikmat, yaitu dengan menambahkan beberapa bumbu dapur dalam masakan Anda. Selain membantu menurunkan kalori dalam tubuh, bumbu ini juga bisa membantu melancarkan pencernaan. Berikut beberapa bumbu dapur yang paling efektif untuk nurunin berat badan.

1. Kayu manis
Dalam beberapa jenis kue, kayu manis bisa digunakan sebagai alternatif pengganti gula. Kayu manis juga bisa menjadi bumbu penyedap dalam masakan Anda. Namun, sebenarnya kayu manis juga bisa membantu menurunkan berat badan dengan cara mengurangi kadar gula darah. Bumbu sehat ini juga bisa membantu melancarkan pencernaan, dan menghancurkan karbohidrat lebih baik.

2. Kunyit
Kunyit telah digunakan berabad-abad lalu untuk pengobatan herbal. Rempah ini bisa membantu menurunkan kolesterol dalam darah, dan melancarkan pencernaan. Curcumin yang terkandung dalam kunyit bisa membantu menghilangkan jaringan lemak dan membuang semua racun di dalam tubuh.

3. Mostar
Mostar merupakan salah satu jenis bumbu masak yang bisa meningkatkan metabolisme. Mostar dinilai sangat tepat untuk menggantikan mayones karena bisa memotong 50 persen dari asupan kalori. Mostar juga membakar lemak dengan lebih cepat dan lebih banyak.

4. Jahe
Jahe merupakan rempah yang paling umum digunakan oleh orang di seluruh dunia. Dikenal sebagai salah satu ramuan obat, jahe juga berfungsi untuk menekan nafsu makan berlebih, melancarkan pencernaan, meningkatkan metabolisme, dan menghilangkan racun dari tubuh.

5. Bawang putih
Selain membuat masakan jadi lebih lezat, bawang putih juga memiliki banyak manfaat lain. Kandungan allicin dalam bawang putih berfungsi untuk melawan kolesterol tinggi dan kadar gula darah.

SHARE TWEET

8 komentar:

  1. ternyata bumbu dapaur bisa membantu menurunkan berat badan juga yach sobat...

    ReplyDelete
  2. kalau jahe...yang saya tahu malah membuat nafsu makan naik, berarti berat badan kemungkinan ikutan naik juga ....ternyata di sini malah menurunkan berat badan ya :)

    ReplyDelete
  3. Whehe...
    Baru tahu saya,..
    Ternyata eh ternyata,..
    :)

    ReplyDelete
  4. wihhh,, saya sudah kurus sekali ini kasihan :D
    tapi boleh lah buat pengetahuan sobat

    ReplyDelete
  5. ane baru tau juga nih...
    Jadigitu ya... :)

    ReplyDelete
  6. pertamax gan . . .ku pingin gemuk gan heheheh

    ReplyDelete

 
Oh-Gitu © 2012 | Template By Arsip Sehat myfriend: Blog Asalasah | Asalasah.net | BigCendol | egp