Oh~Gitu ~Kanker serviks yang merupakan jenis kanker paling mematikan ketiga
di dunia telah membunuh hampir 200 ribu wanita per tahun. Menurut
laporan National Cancer Institute, sepertiga dari seluruh kematian
akibat kanker serviks, dipicu pola makan yang salah.
Padahal kanker yang tumbuh di bagian bawah rahim ini bisa dicegah dengan konsumsi makanan tertentu. Dikutip Health Me Up, berikut daftar asupan yang bisa membantu pencegahan kanker serviks.
Vitamin A, C, dan E.
Vitamin A, C, dan E merupakan bentuk antioksidan untuk melindungi
sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas. Sebuah penelitian yang
diterbitkan dalam International Journal of Gynaecologic Cancer menemukan
bahwa pasien yang mengonsumsi vitamin-vitamin tersebut, memiliki viral
load lebih rendah dari HPV. Anda bisa mendapatkannya dari jeruk, wortel,
labu, telur, hati, tuna dan berbagai produk susu.
Vitamin B folat
Vitamin ini juga wajib dimasukkan dalam diet, jika ingin terhindar
dari kanker serviks. Folat diketahui dapat menurunkan tingkat
homosistein --zat yang bertanggung jawab untuk pertumbuhan sel abnormal
pada leher rahim. Vitamin ini banyak terdapat pada brokoli, kembang kol,
dan kubis.
Antioksidan
Alpukat diakui memiliki efek antioksidan dan mampu menyerang
radikal bebas dengan cara membatasi penyerapan usus. Efeknya: membatasi
risiko berkembanganya kanker serviks. Makanan tinggi antioksidan lain
yang disarankan adalah blueberry, labu, paprika, ceri, salmon dan ikan
lain.
Beberapa jenis sayuran tertentu seperti brokoli, kembang kol, dan
kubis juga mengandung antioksidan (lutein dan zeaxanthin) yang turut
membantu mengurangi perkembangan kanker serviks.
Beta karoten
Makanan yang kaya akan beta karoten dapat membantu mencegah
datangnya kanker serviks. Jadi, tidak ada salahnya memasukkan wortel dan
sedikit cabai dalam makanan. Kandungannya dapat menetralkan nitrosamine
untuk menghindari kanker serviks.
Polifenol dan flavonoid
Dua zat ini biasa terdapat di teh hijau, minyak zaitun, anggur,
raspberry hitam, blackberry, cokelat, kenari, jeruk, tomat, kacang
merah, paprika hijau, dan delima. Manfaatnya: mencegah kanker serviks
dan menghambat pertumbuhannya. (umi)sumber: http://us.life.viva.co.id/news/read/472273-daftar-makanan-pencegah-kanker-serviks